AMPUN DICEKEL NGGIH PAK KULO TIYANG SAE (SAYA JANGAN DITANGKAP PAK POLISI SAYA ORANG BAIK)

AMPUN DICEKEL NGGIH PAK KULO TIYANG SAE (SAYA JANGAN DITANGKAP PAK POLISI SAYA ORANG BAIK)

TANJUNGSARI - Kamis (22/2/2018) pukul 11.30 sewaktu petugas Patroli Polsek Tanjungsari  menjumpai simbah  Sumirah bersama simbah Jowikromo  alamat Dsn. Glagah Kemiri  keduanya berjalan kaki  bertujuan ke Kantor Kecamatan Tanjungsari bermaksud mangambil Dana Program Keluarga  Harapan (PKH)  .

Ipda Budiantara  Kanit Patroli Polsek Tanjungsari  memberikan tumpangan kedua simbah yang kebetulan Ipda Budiantara  sedang melaksanakan patroli wilayah  bersama  anggota .

Oleh kanit Patroli Ipda Budiantara kedua simbah diberikan tumpangan sampai tujuan . Setelah sampai tujuan simbah manyampaikan ucapan terima kasih serta ucapan yang khas "Kulo ampun di cekel ngih pak Polisi kulo tiyang sae" (Pak Polisi  saya jangan di tangkap ya saya orang baik) simbah dengan polosnya berucap, dan dibalas senyuman oleh Kanit Patroli Polsek Tanjungsari, IPDA Budiantara. "Maturnuwun nggih pak polisi, Simbah sampun di ajak numpak mobil apik" tutup si Mbah sambil menjulurkan tangan bersalaman.

Ipda Budiantara menambahkan kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk pelayananan dari  Polisi kepada warga, juga merupakan panggilan kemanusiaan membantu sesama  demikian disampaikan Ipda Budiantara diruang kerjanya . 

(Hms Res Gnk)