APEL KESIAPAN OPERASI MANTAP PRAJA PROGO-2020 POLRES GUNUNGKIDUL

APEL KESIAPAN OPERASI MANTAP PRAJA PROGO-2020 POLRES GUNUNGKIDUL

Wonosari-Polres Gunungkidul melaksanakan Apel Kesiapan Operasi Mantap Praja Progo 2020 dalam upaya pengamanan Jelang Pilkada serentak, Kamis (03/08/2020). Upacara tersebut dipancarkan oleh Polres Gunungkidul melalui Zoom.

 

Kapolri Jendral Idham Aziz mengeluarkan Surat Telegram Rahasia dengan nomor STR/387/VI/OPS.1.3./2020 tanggal 30 Juni 2020. STR dikeluarkan terkait rencana dimulainya Operasi Mantap Praja 2020 yang terhitung sejak 3 September 2020.

 

Dandim 07.30 Gunugkidul Letkol Inf Nopi dan Wakapolres Gunungkidul Kopol Joko Hamitoyo, S.H., M.H. menjadi pimpinan Apel yang dilaksanakan di Halaman Apel Depan Polres Gunungkidul. Dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Gunungkidul, PJU Polres Gunungkidul, dan Personel Polres Gunungkidul.

 

Polres Gunungkidul telah melaksanaka latihan Pra Operasi Mantap Projo 2020, karena pada Pilkada tahun ini digelar di tengah Pandemi Covid-19 dan berbeda dari tahun sebelumnya.

 

Dandim 07.30 dalam amanatnya menyampaikan bahwa Anggota TNI dan Polri untuk selalu siap menghadapi situasi apapun dalam mensukseskan penyelenggaraan Pilkada Serentak 2020.

(HMS GNK)