Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Progo 2024, Polres Gunungkidul Siap Amankan Perayaan Natal 2024 Dan Tahun Baru 2025

Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Progo 2024, Polres Gunungkidul Siap Amankan Perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

Wonosari – Dalam rangka pengamanan perayaan natal dan tahun baru 2025, Polres Gunungkidul melaksanakan apel gelar pasukan dalam rangka persiapan pengamanan OPS LILIN PROGO 2024 Kabupaten Gunungkidul, bertempat di Alun – alun Pemda Gunungkidul. Jumat, 20 Desember 2024.

Apel Gelar Pasukan dihadiri oleh Forkopimda Gunungkidul, Pejabat Utama Polres Gunungkidul, Kapolsek jajaran, tokoh agama dan tokoh masyarakat serta instansi terkait. Sebagai Inspektur Upacara Bupati Gunungkidul H. Sunaryanta yang didampingi oleh Kapolres Gunungkidul AKBP Ary Murtini, S.I.K., M.Si dan Dandim 0730 Gunungkidul Letkol Inf. Roni hermawan.

Apel Gelar Pasukan ini merupakan bentuk komitmen tugas untuk mengecek kesiapan personel maupun sarpras dalam rangka pengamanan perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, sehingga seluruhnya dapat berjalan dengan lancar dan kondusif.