HASIL TRACING ADA WARGA TERPAPAR SATGAS NGLIPAR PENYEMPROTAN

Nglipar – Bhaninkamtibmas Kalurahan Nglipar Bripka Srianto
bersama Tim Satgas Covid 19 Kalurahan secara aktif bergerak melakukan
penyemprotan cairan disinfektan dan menyalurkan bantuan untuk warga Masyarakat
Kalurahan Nglipar yang isolasi mandiri karena terdampak Covid 19.
Pada hari Kamis tanggal 19 Agustus 2021 Bhabinkamtibmas dan
tim satgas melakukan penyemprotan dan menyampaikan bantuan berupa beras dan
sembako untuk dua Kepala Keluarga warga Padukuhan Ngaliyan dan Kedungranti
Kalurahan Nglipar yang sedang melaksanakan isolasi mandiri karen ada salah satu
anggota keluarganya yang sedang di opname di rumah sakit karena dinyatakan
positif Covid 19.
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan
himbauan dari jarak jauh agar warga yang sedang isolasi mandiri benar benar
mematuhi protokol kesehatan Covid 19 guna memutus penyebaran Covid 19.
“Sekarang sudah di bentuk Posko PPKM Mikro Covid 19 di
masing masing Padukuhan, dikandung maksut nantinya apabila ada warga yang
terjangkit Covid 19 dapat segera melaporkan ke Posko terdekat agar segera
mendapatkan penanganan lebih lanjut” Ujar Bripka Srianto
“Mari kita saling bahu membahu dalam mengatasi penyebaran
Covid 19 ini agar Pandemi segera berakhir dan perekonomian bisa segera pulih
kembali” Imbuhnya.
Semoga dengan adanya bantuan dari Pemerintah Kalurahan
Nglipar ini dapat sedikit membantu tercukupinya kebutuhan warga dan mengurangi
beban warga masyarakat yang sedang melaksanakan isolasi mandiri karena
terdampak Covid 19
(Humas Polsek Nglipar)