KAPOLRES GUNUNGKIDUL MENGIKUTI JUMA'AT CURHAT KAPOLDA D.I. YOGYAKARTA MELALUI DARING
Menerima saran dan masukan dari masyarakat untuk mewujudkan Kamtibmas menjadi salah satu cara yang dilakukan oleh jajaran Polda DIY, dalam hal ini yang dimotori oleh Kapolda DIY Irjen.Pol Suwondo Nainggolan,S.I.K,M.H.
Adapun beberapa poin penting yang patut menjadi perhatian bersama dalam Jum'at curhat, 13 Oktober 2023, yang dilaksanakan secara daring diselenggarakan oleh detikcom diantaranya adalah :
Gerakan Ibu memanggil.
Gerakan Ibu memanggil merupakan bagian dari upaya keluarga dan menjaga anak terutama usia pelajar dan produktif, agar tidak menjadi korban pergaulan negatif seperti kenakalan remaja atau justru menjadi pelaku kenakalan itu sendiri.
Ini perlu kita apresiasi bersama.
Jadi apabila sudah pukul 22:00 wib anak belum pulang bermain, di cari, di telpon atau ditanyakan ke temannya agar cepat pulang, ini perlu dilakukan untuk mewujudkan generasi muda yang unggul dan berprestasi karena mereka kelak yang akan menjadi pemimpin bagi bangsa di masa depan.
Knalpot Brong/blombongan.
Dalam hal berkendara, selain memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan juga memperhatikan faktor kenyamanan.
Suara knalpot yang bising, dirasakan sangat menganggu masyarakat apalagi dipemukiman yang padat penduduknya yaitu menganggu kenyamanan masyarakat yang sedang beristirahat termasuk mereka yang sedang sakit atau juga kepada anak-anak yang masih rentan kaget dengan suara bising.
Selain itu menggunakan knalpot Brong juga merupakan pelanggaran lalulintas.
Oleh karena saya selaku Kapolres Gunungkidul, mengajak seluruh masyarakat untuk betul-betul bisa saling menjaga Kamtibmas, baik dilingkungan keluarga maupun dalam bermasyarakat.
Semoga dengan segala upaya kita bersama dalam menjaga Kamtibmas, bisa mewujudkan Gunungkidul yang aman, nyaman dan damai.