PENGAMANAN KUNJUNGAN KERJA PANGLIMA TNI DAN KAPOLRI

PENGAMANAN KUNJUNGAN KERJA PANGLIMA TNI DAN KAPOLRI

Kunjungan kerja Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto,S.I.P dan Kapolri Jenderal Polisi Drs.Listyo Sigit Prabowo,M.Si ke Gunungkidul, untuk memantau langsung pelaksanaan Vaksinasi yang saat ini sedang menjadi program pemerintah untuk memutus penyebaran Covid-19, Sabtu, 21/08/2021.


Kapolres Gunungkidul AKBP Aditya Galayudha Ferdiansyah,S.I.K,M.T memimpin langsung pengamanan kunker, dengan melibatkan personil dari TNI, maupun personil BKO Polda DIY, dari unsur BRIMOB Polri.


Polres Gunungkidul menggelar personil sepanjang jalur yang dilintasi Panglima TNI dan Kapolri hingga area pelaksanaan Vaksinasi di Gor Siyono.


Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Gunungkidul yang telah berpartisipasi dalam kelancaran kunker dan kami juga memohon maaf karena terjadinya kendaraan dari TNI,Polri, dan Pemkab.Gunungkidul yang memadati arus lalulintas karena sedang antar dan jemput peserta vaksinasi dari kelompok pelajar di Gunungkidul.