SRIKANDI POLSEK PONJONG GO TO SCHOOL

PONJONG - SMP Negeri 1 Ponjong, pukul 07.30 wib bertempat di Halaman Belakang SMP Negeri 1 Ponjong, Gunungkidul mendapat Penyuluhan Tentang kenakalan Remaja dan Narkoba oleh Polwan dari Polsek Ponjong Bripda Tyas Mustika Sari Murti bersama Bripda Trias Avrilia, Rabu (16/08/2017).
Adapun Materi yang disampaikan adalah dampak mengkonsumsi Narkoba dan Obat terlarang bagi Kesehatan tubuh dan sangat merugikan untuk yang mengkonsumsinya sehingga untuk parasiswa mengerti dan memahami apa itu Narkoba dan bahayanya, papar Bripda Tyas.
Dalam kesempatan selanjutnya Bripda Trias menyampaikan dampak buruknya dari kenakalan remaja serta di harapkan para pelajar selalu bisa menjaga pergaulannya dengan baik di lingkungan keluarga,sekolah dan masyarakat, sehingga tidak terjerumus ke hal hal yang sifatnya negatif dan harus mawas diri dan selalu mendekatkan diri kepada Tuhan YME. Kegiatan tersebut selanjutnya diadakan sesi tanya jawab dan 2 Polwan dari Polsek Ponjong tersebut memberikan kenang kenangan utk siswa yg aktif dalam sesi tanya jawab tersebut.
Sementara itu Bripda Tyas mengatakan bahwa dirinya bersama Bripda Trias memberikan penyuluhan tersebut guna meminimalisir bahkan meniadakan penyalahgunaan Narkoba dan kenakalan remaja di setiap sekolah di wilayah Ponjong,selain itu juga pelaksanaan penyuluhan narkoba yanh di lakukan oleh Para Polwan Polsek Ponjong tersebut merupakan agenda untuk menyambut HUT Polwan ke 69 tahun 2017. (Hms Sek Ponjong)