PENGEMUDI KBM XENIA MENINGGAL MENDADAK DALAM KENDARAAN YG DIKEMUDIKAN

PENGEMUDI KBM XENIA MENINGGAL MENDADAK DALAM KENDARAAN YG DIKEMUDIKAN

GUNUNGKIDUL - Kbm Daihatsu Xenia No. Pol. AB-1198-LD, terperosok di tepi jalan umum. Siyono Wetan, Logandng Playen, Gunungkidul. Peristiwa tersebut diketahui pada hari Rabu, (7/2/2018) sekira pukul. 11.15 wib.

Kasat Lantas Polres Gunungkidul  AKP Mega Tetuko, SIK, melalui Kanit Laka Lantas Polres Gunungkidul Iptu Kusnan Priyono, SH, mengatakan pengemudi Kbm Daihatsu Xenia an. Edi Sukendro, Spd, 47, PNS, Islam. Almt. Dsn. Pilangrejo  02/03, Ds. Wotgalih. Nglipar. Gunungkidul, ditemukan meninggal dunia  di dalam kendaraan.

Kanit Laka Lantas Sat Lantas Polres Gunungkidul Iptu Kusnan Priyono, SH, menambahkan, dalam mendampingi anggotanya olah tkp,  penyebab neninggalnya korban masih menunggu keterangan dari dokter RSUD Wonosari. Kemudian setelah dilakukan pemeriksaan tim medis RSUD Wonosari, korban meninggal dunia dikarenakan sakit.

Kusnan Priyono, SH,  menjelaskan, menurut keterangan saksi, sebelum kejadian Kbm Daihatsu Xenia No. Pol. AB-1198-LD, berjalan dari arah selatan/siyono  menuju ke arah Utara/Piyaman, sesampainya di tkp pada jalan lurus tiba tiba kendaraan yang dikemudikan korban  oleng ke kanan dan terperosok ke parit.

Kemudian korban dibawa ke RSUD Wonosari, dari hasil pemeriksaan tim medis RSUD Wonosari korban kondisi sudah meninggal dunia dimungkinkan korban sebelumnya sudah menderita sakit.

Meninggalnya pengemudi Kbm Xenia yang terperosok di tepi jalan tersebut disebabkan diduga menderita sakit jantung, bukan dikarenakan kecelakaan lalu lintas tunggal, " imbuh Kanit Laka Iptu Kusnan Priyono".            (Hms Res Gnk)